navigasi

Thursday, March 16, 2023

Tugas Desain dan Manajemen Informasi Geospasial - Cara Menangkap Kebutuhan Pengguna - Requirements



 Cara menangkap kebutuhan pengguna bisa dilakukan dengan 5 hal, yaitu :

1.     Users Profiling (membuat profil pengguna)

2.     Stakeholder Interview

3.     Questionnaire

4.     Usecase

5.     Scenario of Use

 

1.           Users Profiling (membuat profil pengguna)

a.      Pengertian

Sebuah cara yang dilakukan untuk mengetahui kebutuhan pengguna dengan identifikasi profil dari pengguna. Pada developer google map, pertama yang dilakukan adalah mengidentifikasi siapa pengguna google map? Misal dibagi dalam akademisi, swasta, maupun instansi.

b.     Sisi Positif dan Negatif

Dengan mengetahui secara detail kebutuhan dari pengguna secara otomatis akan mudah menangkap kebutuhan pengguna.

c.      Implementasi (Cara Penerapan)

Cara penerapannya berdasarkan elaborasi dari berbagai macam users profiling sehingga mendapatkan satu konklusi konkrit yang bisa diterapkan. Misalnya untuk akademisi perlu dilakukan penambahan pada informasi geografis lengkap yang bisa diunduh secara gratis.

d.     Keterlibatan Pihak.

Administrator, Manajemen, dan User.

 

2.           Stakeholder Interview

a.      Pengertian

Sebuah cara yang dilakukan untuk mengetahui kebutuhan pengguna dengan melakukan interview secara langsung kepada pemegang kebijakan.

b.     Sisi Positif dan Negatif.

Bisa menyampaikan secara langsung sasaran yang ingin dituju dari sebuah produk, sedangkan negatifnya adalah ketika materi kurang kuat maka kemungkinan akan dilakukan penolakan.

c.      Implementasi (Cara Penerapan)

Bisa dengan megundang stakeholder dalam satu forum untuk dilakukan interview atau melakukan kunjungan langsung ke stakeholder dengan melakukan konfirmasi sebelumnya.

d.     Keterlibatan Pihak

Manajeman, Asministrator, dan Stakeholder.

 

3.           Questionnaire

a.      Pengertian

Sebuah cara yang dilakukan untuk mengetahui kebutuhan pengguna dengan menyebarkan kuisioner kepada beberapa orang.

b.     Sisi Positif dan Negatif

Bisa mendapatkan banyak sample dalam waktu yang singkat, sedangkan kekurangannya tidak semua orang mengisi kuisioner dengan sebenarnya.

c.      Implementasi (Cara Penerapan)

Menyebarkan kuisioner ke pengguna.

d.     Keterlibatan Pihak

Administrator, Manajemen, User.

 

4.           Usecase

a.      Pengertian

Sebuah cara yang dilakukan untuk mengetahui kebutuhan pengguna dengan melakukan penggambaran interaksi sistem yang saling terkait dari mulai produk hingga diterima oleh pengguna.

b.     Sisi Positif dan Negatif

Bisa diketahui kebutuhan pengguna dengan fungsi yang detail.

c.      Implementasi (Cara Penerapan)

Dilakukan identifikasi kebutuhan dari sebuah produk. Kemudian dilakukan penggambaran interaksi relasi dari actor, use case, hingga user.

d.     Keterlibatan Pihak

Administrator, Manajemen, dan User.

 

5.           Scenario of Use

a.      Pengertian

Sebuah cara yang dilakukan untuk mengetahui kebutuhan pengguna dengan melakukan identifikasi secara nyata.

b.     Sisi Positif dan Negatif

Dapat diketahui fungsi, kelebihan, dan kekurangan dari suatu produk.

c.      Implementasi (Cara Penerapan)

Sudah merancang sebuah produk dan diuji coba langsung pada pengguna.

d.     Keterlibatan Pihak

Administrator, Manajemen, dan User.

No comments: